Posted by : Asep Muharam Minggu, 16 Desember 2012

Korban tewas topan Bopha di Filipina capai seribu orang 
REUTERS/Nigel Marple 
 
Pemerintah Filipina hari ini mengumumkan jumlah korban tewas akibat terjangan topan Bopha telah mencapai seribu jiwa dan kemungkinan masih akan terus bertambah.

Situs asiaone.com melaporkan, Minggu (16/12), Kepala Pertahanan Sipil Filipina, Benito Ramos, mengatakan angin ribut itu telah menewaskan 1.020 jiwa dan kebanyakan di Pulau Mindanao, selatan negara itu. Terjangan Bopha dua pekan lalu di Mindanao juga mengakibatkan banjir dan longsor.

Dia mengatakan jumlah warga hilang diperkirakan mencapai 844 orang. Dia menyebut setengah dari antara mereka merupakan nelayan yang melaut sebelum terjadinya topan Bopha.

Ramos mengkhawatirkan mereka yang hilang turut menjadi korban tewas. "Jumlah korban tewas begitu tinggi dan kemarin kami menemukan banyak jenazah terkubur di bawah tumpukan kayu dan puing," kata dia.

Dia memperkirakan, jumlah korban tewas akibat Bopha bisa mencapai 1.268 jiwa. Ini setelah dia melihat banyaknya korban akibat terjangan topan Washi yang menghantam wilayah selatan Filipina akhir tahun lalu. "Kami telah bersiap tapi kami kewalahan," ujar Ramos.

Dia mengatakan hantaman topan Bopha juga telah mengakibatkan kerusakan parah di sektor infrastruktur dan pertanian serta menghancurkan sebagian besar ladang kelapa dan pohon pisang.

Filipina memang selalu menjadi langganan setidaknya 20 badai dan topan yang bisa menghantam negara itu setiap tahunnya. Diperkirakan, terjangan badai atau topan di negara itu terjadi saat musim hujan antara Juni hingga Oktober.

Sumber  :  http://www.merdeka.com/dunia/korban-tewas-topan-bopha-di-filipina-capai-seribu-orang.html

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Welcome to My Blog

Popular Post

Delete this widget from your Dashboard and add your own words. This is just an example!

Páginas vistas en total

Archive

free counters
Blinkie Text Generator at TextSpace.net
Blinkie Text Generator at TextSpace.net

Blog Archive

Followers

Followers

About Me

Foto Saya
Asep Muharam
Lihat profil lengkapku

Archives

You can replace this text by going to "Layout" and then "Page Elements" section. Edit " About "

Blinkie Text Generator at TextSpace.net
free counters
Blinkie Text Generator at TextSpace.net
Blinkie Text Generator at TextSpace.net

Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

- Copyright © Batavia 1943 -Robotic Notes- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -