Posted by : Asep Muharam
Senin, 25 Juni 2012
Pertemuan Jerman dan Italia pada Kamis depan akan menguak kembali kenangan pahit Jerman saat dipermalukan Azzurri dengan skor 0-2 di semifinal Piala Dunia 2006. Padahal Jerman berstatus sebagai tuan rumah dan favorit juara.
"Sangat menyenangkan dapat menghadapi Italia lagi. Sepakbola Jerman telah menunggu cukup lama untuk balas dendam," ujar Bierhoff kepada Gazzetta dello Sport seperti dilansir Football Italia, Senin, 25 Juni 2012.
"Ini akan menjadi duel semifinal yang seimbang dan indah. Kami percaya dapat memenangkannya. Tapi di sisi lain, Italia di bawah asuhan Cesare Prandelli juga telah bekerja cukup baik," tambah mantan pemain Ascoli, Udinese dan Milan itu.
Prandelli merupakan suksesor pengganti Marcello Lippi pada musim panas 2010 setelah Italia yang berstatus sebagai juara dunia bertahan tersingkir dari fase grup di Piala Dunia Afrika Selatan.
Namun Italia tahun 2012 mampu bangkit. Gianluigi Buffon Cs berhasil maju ke babak empat besar setelah mengalahkan Inggris di babak delapan besar lewat adu penalti yang berakhir 4-2.
Sumber : http://bola.vivanews.com/news/read/329428-jerman-ingin-balas-dendam-lawan-italia